Nomenclatur dan Definisi Konstruksi Pesawat Terbang
Gambar dibawah ini menunjukkan sebuah pesawat terbang ringan dengan sejumlah bagian-bagiannya dan gambar dibawah memperlihatkan foto yang dilengkapi neme-neme tambahan guna menunjukkan bagian-bagian pesawat yang lebih modern dan lebih besar.
Nomenclatur dan Definisi Konstruksi Pesawat Terbang yang diberikan dibawah ini dimaksudkan sebagai referensi yang tepat bagi komponen-komponen pesawat terbang serta hubungan diantara komponen-komponen tersebut.
Pesawat terbang ringan dengan beberapa komponen |
Pesawat terbang lebih modern dengan beberapa komponen |
- Aileron adalah salah satu di alat control surface yang dapat digerakkan.
- Angel of Inciden adalah suatu sudut yang terletak diantara tali penghubung air foil dan poros batang pesawat.
- Angle of Stabilizer setting adalah sudut pengimbang untuk pengimbang vertikal maupun horizontal.
- Angle of Sweep adalah sudut penyapu atau suatu sudut yang terletak diantara garis referensi yang terdapat didalam air foil.
- Balance Control Surface adalah kontrol keseimbangan permukaan.
- Balance Tab adalah suatu tab untuk keseimbangan permukaan.
- Boom adalah sebuah tabung biasanya terdapat pada helicopter sebagai penyangga tail rotor.
- Bulkhead adalah suatu struktur vertikal untuk memindahkan struktur beban pada fuselage.
- Canard adalah Konfigurasi dari aircraft yang terdapat di depan wing.
- Cantilever adalah pengangkat atau bagian penyangga.
- Cordline adalah bagian tengah atau garis pusat dari sayap
- Cockpit adalah daerah tempat pilot
- Control Cable adalah Kabel yang menghubungkan control lever dengan control surface
- Control stick adalah tongkat untuk menggerakkan control surface
- Control surface adalah pengontrol keseimbangan, ketinggian atau arah dari pesawat pada saat terbang
- Dihedral angle adalah sudut antara sumbu wing dari pesawat
- Drag strut adalah untuk menahan drag atau gaya anti drag
- Elevator adalah membantu gerakkan air foil yang dirancang untuk mengontrol ketinggian dan angle of attack dari wing
- Elevons control surface adalah yang melayani fungsi dari elevator dan aileron
- Fairing adalah sebuah part yang mempunyai streamline yang halus (anti turbulensi)
- Fin adalah vertikal stabilizer
- Fire wall adalah dinding penahan api dari engine compartment
- Flap adalah terletak pada trailing edge dari wing untuk menambah gaya angkat
- Frame adalah struktur vertikal penyangga stringer dan skin dari kayu atau metal untuk membentuk fuselage
- Fuselage adalah bagian utama atau pusat struktur terberat dari pesawat terbang
- Horizontal Stabilizer adalah untuk mempertahankan stabilitas dari pesawat terbang.
- Horn adalah dongkrak pendek dipasang untuk control surface
- Inspection door adalah pintu kecil khusus untuk pemeriksaan bagian dalam dari pesawat terbang
- Juri strut adalah pembantu penyangga pada strut utama
- Landing gear adalah struktur bawah dari air craft untuk mendukung berat dari pesawat, bisa juga dikatakan a lighting gear atau undercarriage
- Leading edge adalah bagian depan dari air foil
- Longeron adalah bagian dari rangka pesawat terbang
- Main rotor adalah terdapat pada helicopter digunakan untuk membangkitkan gaya angkat
- Nose wheel adalah roda yang dipasang dibagian kepala untuk menyangga berat kedepan
- Plating adalah kulit dari metal biasa berbentuk tirus untuk menutup wing dan part lainnya
- Rudder pedal adalah pedal yang terdapat pada cockpit untuk mengoperasikan ruder
- Rudder adalah untuk mengontrol pesawat terbang apabila yawing
- Shock absorber adalah bagian yang dibuat untuk mengurangi beban kejut selama landing dan take off
- Skid adalah type dari landing gear dibuat dari pipa, biasanya dipasang pada helicopter
- Slat adalah sebuah air foil pembantu, dipasang pada leading edge, untuk merubah aliran udara pada angle of attack.
- Slot adalah untuk mengarahkan aliran udara yang melewati permukaan.
- Span adalah jarak maksimum yang diukur sejajar ke lateral axis, dari ujung ke ujung permukaan wing atau stabilizer
- Spar adalah struktur utama bagian dari wing, stabilizer, rotor, atau permukaan aerodinamic lainnya
- Spinner adalah fairing yang berbentuk parabola dipasang pada propeller
- Spoiler adalah dipasang diujung permukaan air foil, untuk mengurangi rolling
- Stabilator adalah kontrol permukaan horizontal untuk melayani stabilizer dan elevator
- Stabilizer adalah sebuah pengatur untuk meningkatkan stabilitas pesawat terbang
- Stringer adalah Struktur memanjang dari rangka pesawat, terletak antara rangka dan tulang-tulang untuk kekuatan pada kulit pesawat
- Strut adalah sebuah kail pendukung yang menahan tekanan dari beban seperti antara wing dan fuselage
- Tail rotor adalah rotor kecil yang dipasang pada poros di tail helicopter untuk mengimbangi beban puntir dari rotor utama
- Tail wheel adalah roda yang dipasang pada bagian ekor, untuk mendukung bagian ekor dari tanah
- Trailing edge adalah bagian belakang dari air foil
- Trim tab adalah sebuah tab yang berdempet pada trailing edge air foil dipakai untuk membantu pengoperasian control surface
- Wing Rib adalah bagian sumbu dari wing, yang digunakan untuk membentuk wing dan memindahkan beban dari tutup permukaan ke spar.
- Wing Spar adalah bagian utama untuk menjangkau pengerasan bagian struktur dari sayap
- Wing Tip adalah bagian ujung sebelah luar dari wing
Tidak ada komentar:
Posting Komentar